Jakarta, (15/6) – Dalam rangka penyediaan dan pemanfaatan produk serta layanan perbankan, PT Jasamarga Related Business (JMRB) dan Bank Tabungan Negara (BTN) melakukan seremoni penandatanganan nota kesepahaman, di Hotel Pullman, Jakarta, Rabu, (15/6).
Pada seremoni tersebut, Direktur Utama PT Jasamarga Reated Business Dian Takdir Badrsyah berharap kerja sama yang dijalin bersama BTN ini dapat memberikan manfaat bagi kedua belah pihak, dan khususnya bagi masyarakat Indonesia.
“Saat ini, PT JMRB sedang gencar mengembangkan bisnisnya. Salah satu upaya yang kami lakukan adalah dengan menjalin kerja sama dengan banyak mitra strategis. Salah satunya adalah BTN,” jelas Dian.
Hal serupa diutarakan oleh Direktur Distribution & Funding BTN Yasmin. Ia berharap, dengan adanya kerja sama ini, BTN dan PT JMRB dapat meningkatkan kinerja secara optimal sebagai bentuk sinergi BUMN untuk membangun negeri.
Selain Direktur Utama PT JMRB, acara ini pun turut dihadiri oleh Direktur Keuangan, SDM dan Umum PT JMRB Hendra Gunawan, Direktur Pengembangan Kawasan PT JMRB Bayu Nurbaya, General Manager Keuangan PT JMRB Ria Marlinda Paallo, dan General Manager Pengembangan Bisnis Properti PT JMRB Yeli Rosi Rakhmawati.
Kerja sama yang dijalin dengan BTN merupakan salah satu upaya PT JMRB dalam menggencarkan lini bisnisnya. Selain BTN, PT JMRB pun telah menjalin kerja sama dengan sejumlah mitra strategis di bidang perbankan.